Jumat, 02 Agustus 2019

Aneka Masalah Kesehatan Akibat Kurang Kalsium

Aneka Masalah Kesehatan Akibat Kurang Kalsium

Foto: Thinkstock

Jakarta - Kekurangan kalsium dapat membuat tulang mudah keropos dan patah, kondisi yang dikenal sebagai osteoporosis. Meski begitu, pakar mengatakan efek buruk kekurangan kalsium bukan hanya terasa pada tulang.

Nutrisionis terkemuka, Emilia E. Achmadi, MS, RD, mengatakan kalsium digunakan oleh hampir seluruh organ tubuh agar dapat berfungsi dengan baik dan benar. Salah satunya adalah tulang, di mana kalsium membuat tulang menjadi padat dan tak cepat keropos.

"Tapi fungsinya bukan hanya untuk tulang. Pada sistem metabolisme, jantung, hingga pembuluh darah dan neuron otak ini juga membutuhkan kalsium. Makanya ketika asupan kalsium kurang, masalah kesehatan yang muncul bisa macam-macam," tutur Emilia, dalam temu media Synergy WorldWide, beberapa waktu lalu.

1. Obesitas

dr Prapti Utami, M.Si, konsultan kesehatan Synergy WorldWide Indonesia, mengatakan kekurangan kalsium yang dialami tubuh membuat kandaungan enzim sintetase meningkat. Terlalu banyak enzim sintetase ini memiliki efek buruk yang bisa meningkatkan risiko obesitas.

"Enzim sintetase ini fungsinya mengubah kalori menjadi lemak. Dengan begitu, makanan yang dimakan kalorinya bukannya berubah menjadi energi tetapi malah menjadi lemak," tutur dr Prapti.

2. Serangan jantung

Emilia mengatakan kekurangan kalsium dapat meningkatkan risiko mengalami serangan jantung. Jantung dikatakannya adalah otot yang berdetak tanpa henti.

"Dan namanya otot, sangat mungkin mengalami kram. Kram otot dipicu oleh kekurangan kalsium. Nah kalau otot jantung kram, jadinya serangan jantung," tuturnya.

3. Gangguan asam lambung

Gangguan asam lambung atau acid reflux bisa dipicu oleh dua hal. Pertama, produksi asam lambung yang berlebih sehingga membuatnya naik ke dada dan tenggorokan.

"Kedua karena klep atau katup lambungnya sudah kendor. Katup atau klep lambung itu sangat dipengaruhi kalsium. Kalau kurang, jadinya kendor dan bisa membuat asam lambung naik ke tenggorokan," paparnya.

4. Gangguan saraf

Kalsium juga merupakan elemen penting dalam terbentuknya neurotransmitters di otak. Seperti diketahui, otak berisi neurotransmitter yang fungsinya menyebarkan informasi ke seluruh tubuh, termasuk saraf.

"Kalau ada gangguan, jadinya saraf juga akan terganggu. Kalsium berfungsi untuk membuat saraf tetap aktif sehingga bisa menggerakkan otot," ungkapnya. 


1 komentar:

  1. Masih Binggung Mencari Situs Togel Online, Live Casino & Taruhan Bola Yang Terpercaya ?
    Proses Transaksi Yang Cepat Dan Super Mudah
    Minimal Depo 20rb & WD 50rb
    cs online 1x24 jam
    WA : [+855]964630067

    BalasHapus