Senin, 17 September 2018

Tiga Cara Alami Redakan Eksim Kulit

Tiga Cara Alami Redakan Eksim Kulit

Eksim di tangan (ilustrasi)

  

minyak kelapa diyakini bisa meredakan gejala gatal pada eksim

Virakan -- Eksim atopik atau eksim merupakan masalah kulit yang dapat menyebabkan kulit terasa sangat gatal. Saking gatalnya, eksim bahkan dapat mengganggu tidur penderitanya.

Eksim bisa terjadi di berbagai area tubuh. Akan tetapi, eksim paling sering terjadi di tangan, bagian dalam siku dan bagian belakang lutut.

Ada beberapa gejala khas eksim selai rasa gatal pada kulit. Eksim biasanya disertai dengan gejala lain pada kulit seperti kemerahan atau peradangan, kering, pecah-pecah atau kasar hingga penebalan pada kulit akibat digaruk berulang kali. Saat sedang kambuh, kemungkinan kulit juga akan mengalami lecet dan mengeluarkan cairan.

Seperti dilansir Express, dokter dapat membantu pasien eksim untuk meredakan gejala-gejala eksim yang mengganggu. Salah satu terapi utama yang bisa diberikan untuk meredakan gejala eksim adalah emollient atau pelembap. Pelembap ini digunakan setiap hari untuk mencegah kulit menjadi kering.

Terapi lainnya adalah kortikosteroid topikal. Obat topikal ini berupa krim dan salep yang berfungsi untuk mengurangi bengkak dan kemerahan saat eksim kambuh.

Selain meredakan gejala eksim secara medis, ada beberapa cara alami yang diyakini juga dapat membantu meredakan gejala eksim. Salah satu di antaranya adalah minyak kelapa.

Minyak kelapa diketahui memiliki sifat antibakteri dan antijamur. Selain itu, minyak kelapa juga dapat berfungsi sebagai pelembap yang baik dan memiliki kemampuan untuk masuk ke dalam tubuh lebih baik dibandingkan minyak-minyak lain.

"Dikenal dengan banyak manfaat kesehatannya, minyak ini baik dalam hal menyerap ke dalam kulit dan menambah kelembapan," papar Holland and Barret.

Salah satu kelebihan minyak kelapa adalah sangat mudah ditemukan di mana saja. Untuk efek meredakan gejala eksim terbaik, minyak kelapa mentah atau murni merupakan opsi yang tepat.

 

Cara alami lain untuk meredakan gejala eksim adalah bakteri sehat. Seperti diketahui, usus yang sehat dapat mempengaruhi kesehatan tubuh secara kesleuruhan karena 80 persen sistem imun berada di area pencernaan tubuh. Usus yang sehat juga dapat mendorong kulit yang lebih baik. Untuk menjaga kesehatan usus, peran bakteri baik sangat diperlukan.

Di samping itu, madu juga dinilai dapat membantu meredakan gejala eksim yang mengganggu pada kulit. Seperti halnya minyak kelapa, madu juga diketahui memiliki sifat antibakteri dan sifat melembapkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar